Satpol PP Goes To School

27 Oktober 2017
Keberadaan Satpol PP seringkali dicap sebagai aparat penegak Peraturan Daerah yang angker. Dalam rangka menegakkan Perda, mereka sering berselisih dengan masyarakat yang dinilai mengganggu ketenteraman dan ketertiban umum.

Dalam rangka mengubah stigma negatif tersebut, khususnya terkait dengan upaya menjaga ketenteraman, ketertiban, dan perlindungan siswa di sekolah, Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Jawa Tengah akan mengadakan kegiatan Satpol PP Goes to School.

Kehadiran Satpol PP ke sekolah sama sekali tidak dimaksudkan untuk mengganggu proses belajar mengajar atau kegiatan yang meresahkan warga sekolah, tetapi justru ingin menjalankan peran dalam menjaga ketenteraman, ketertiban, dan perlindungan terhadap siswa.
Persoalan di sekolah tidak hanya kenakalan remaja. Ada banyak hal seperti radikalisme, terorisme, intoleransi, ujaran kebencian, narkoba dll.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan, bahwa dengan Satpol PP turun ke sekolah diharapkan akan mampu memberikan pengarahan tentang bahaya radikalisme, terorisme, intoleransi, narkoba dan tawuran pelajar dengan cara persuatif dan preventif.

(C) mawar3.com
marsudiyanto-2017
Postingan ini dilengkapi fasilitas pengaturan jenis dan ukuran font.
Pilih dan atur sesuai selera agar nyaman di mata. Terima Kasih.

1 komentar :

Random Post

  • e-file BKD Jateng
    14/02/2017 - 0 Comments
    Bagaimana kisanak... Sudah sukses bikin akun di web e-file ya. Selamat kalau begitu... Langkah berikutnya adalah menyiapkan pernak-pernik yang nantinya diupload. Jangan lupa…
Back to top

Sugeng
Sonten

Selamat
Hari Senin

Have
a nice day

~mars~